Tips Mendeteksi dan Menghindari Virus File Apk Di Android

Sobat blogger agung eka,pada kesempatan kali ini saya akan membahas artikel yang berjudul Tips Mendeteksi dan Menghindari Virus File Apk di Android.Bahaya Virus Teknologi saat ini makin membahayakan karena dapat merusak komputer serta gadget kita.

Image by google.com
Wabah virus ini sungguh sangat luas,bukan hanya pada komputer saja juga ada pada Smartphone dan Handphone anda.Khusus Smartphone biasanya yang terkena virus itu ada pada file apk yang kita download.Untuk menghindari ancaman virus dari file apk ada baiknya kita harus mendeteksinya dulu lalu di basmi.

File apk memang biasanya sering disisipkan dengan Virus Malware ( Malicious Software ) di dalamnya.Jaminan yang aman untuk mendownload file apk di situs download seperti Play Store masih diragukan keamanannya karena masih bisa terdapat Malware apalagi yang ada pada situs di luar Play Store.

Untuk mengecek apakah ada Malware atau tidak paa aplikasi yang telah unduh yang semulanya adalah file apk anda bisa gunakan NVISIO Apk Scan yang anda bisa akses dan untuk mengamankan atau menghindari adanya malware ada beberapa tipsnya yaitu :

1.Selalu melakukan pengecekan terhadap bonafiditas pembuat apps.Lihat review,cek reputasinya dan selalu cek “apps permission”.Sebagai contoh, program alarm tidak perlu mengakses daftar kontak Anda. Intinya, makin banyak hak yang diminta, Anda harus makin curiga.

2.Hindari sideloading kalau tidak terpaksa.Sideloading adalah aktivitas instal .apk dari luar Play Store.

3.Disarankan anda menginstal program antivirus pada Android anda seperti G Data Antivirus Free.Hal ini bisa memberikan perlindungan sekuriti ekstra yang Anda perlukan secara konsisten khususnya ketika sedang lengah atau tidak sengaja mengunduh/menjalankan apps berbahaya.

Demikianlah tadi untuk artikel seputar Tips Mendeteksi dan Menghindari Virus File Apk di Android.Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi anda semua.